Resep Bolu Gulung – Di Indonesia, roti gulu jadi salah satu snack atau makanan yang begitu populer. Hadir dengan berbagai macam pilihan roti dan isian, makanan bertekstur empuk ini semakin banyak diminati. Ditambah lagi dengan penyajiannya yang unik dan cantik membuatnya begitu sering digunakan untuk snack pada acara-acara atau sekedar untuk teman minum teh di sore hari.
Para pebisnis kue pun mulai melirik jenis kue ini karena memiliki potensi keuntungan yang cukup besar. Dengan modal minim, bolu gulung bisa dijual dengan harga relatif tinggi. Nah buat Anda yang ingin mencoba peruntungan di bisnis bolu gulung, yuk coba beberapa kreasi resep bolu gulung berikut ini.
Resep Bolu Gulung Simple
Sebelum mencoba kreasi lain, Anda harus mencoba kreasi pertama ini. Bahan dan cara pembuatannya pun sangat simple, yuk langsung saja simak resep lengkapnya.
Bahan
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 2 butir kuning telur
- 2 sdm tepung jagung
- 3 butir telur
- 200 gram gula tepung
- 1 sdm emulfisier
- ½ sdt bubuk vanili
- 1 sdt garam
- 4 sdm minyak sayur
- 40 ml susu cair
- 250 gram selai strawberry.
Cara Membuat
- Campur minyak sayur dan susu pada panic ukuran sedang, kemudian panaskan sampai suam-suam kaku.
- Di wadah lain campurkan garam, vanili, emulfisier dengan tepung terigu dan tepung jagung yang sudah diayak sebelumnya, aduk rata dan sisihkan.
- Selanjutnya masukkan telur, kuning telur serta gula tepung pada wadah lain, mixer dengan kecepatan sedang saat awal kemudian naikkan kecepatan mixer hingga adonan mengembang dan warnanya berubah putih pucat.
- Setelah itu masukkan adonan tepung tadi sedikit demi sedikit sembari terus diaduk dengan kecepatan rendah.
- Masukkan pula campuran minyak sayur dan susu, aduk lagi dengan kecepatan rendah sampai semua bahan tercampur rata.
- Jika adonan sudah jadi, siapkan Loyang yang telah diolesi dengan margarin dan kertas roti. Tuang adonan ke Loyang dengan ketebalan 2 cm saja. Ketuk-ketukkan adonan agar bolu rata.
- Panggang adonan bolu pada oven bersuhu 180-200 derajat celcius selama 10-12 menit saja.
Angkat bolu dna keluarkan dari Loyang, tunggu sampai dingin. - Selanjutnya olesi bolu dengan selai strawberry secara merata.
- Gulung bolu dengan menggunakan kertas roti, padatkan bolu saat menggulung agar bolu tidak terurai lagi.
- Potong bolu dengan ketebalan sesuai selera, bolu gulung pun siap disajikan.
Resep Bolu Gulung Tanpa SP
Siapa bilang Anda tak bisa membuat bolu empuk meski tanpa menggunakan SP? resep bolu gulung berikut ini akan memandu Anda bagaimana cara membuat bolu yang empuk tanpa harus menggunakan SP.
Bahan
- 60 gram tepung terigu kunci
- 15 gram tepung maizena
- 65 gram gula pasir
- 4 butir telur
- 6 butir kuning telur
- 15 gram susu bubuk
- 100 gram butter leleh
- 2 sdm coklat bubuk, larutkan dengan 1 sdm air mendidih.
Cara Membuat
- Campurkan gula dan telur, kemudian mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengembang dan warnanya tampak putih pucat.
- Setelah adonan pertama mengembang, masukkan tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk sembari diayak.
- Aduk dengan mixer kecepatan rendah atau menggunakan spatula.
- Jika adonan telur sudah tercampur rata dengan tepung, baru kemudian masukkan butter leleh dan aduk lagi sampai rata.
- Bagi adonan menjadi 2 bagian, satu adonan diberi larutan coklat bubuk dan satunya dibiarkan dengan rasa original.
- Tuangkan kedua adonan ke dalam Loyang berbeda. Pastikan loyangnya sudah diolesi dengan margarin ya.
Panggang bolu selama 20 menit pada oven bersuhu 200 derajat celcius. - Angkat bolu dan biarkan dingin, tumpuk bolu dengan posisi bolu coklat di bagian luar. Agar keduanya melekat Anda bisa menggunakan margarin pada kedua permukaanya. Gulung dengan kertas roti dan potong sesuai selera.
Resep Bolu Gulung Kukus
Nah buat Anda yang tak memiliki oven di rumah, tak perlu khawatir karena Anda pun bisa mencoba resep bolu gulung kukus ini. Rasanya dijamin tak kalah lezat dan menggoda.
Bahan
- 50 gram tepung terigu
- 50 ml santan kelapa
- 50 gram gula pasir
- 2 butir telur ayam
- Butter cream secukupnya
- 1 sdt cake emulsifier
- 1 sdm pasta pandan.
Cara Membuat
- Campurkan gula pasir, cake emulsifier dan telur, kocok dengan mixer berkecepatan tinggi. Kocok sampai adonan mengembang sempurna dan mengental.
- Setelah mengental, masukkan tepung terigu sembari diayak. Aduk lagi dengan mixer kecepatan rendah.
- Jika adonan sudah tercampur rata, tuangkan santan dan pasta pandan pada adonan, aduk lagi dengan spatula.
- Siapkan Loyang yang sudah diolesi margarin, tuangkan adonan pada Loyang kemudian ratakan.
- Siapkan kukusan dan tunggu sampai panas, selanjutnya kukus bolu selama 20 menit sampai empuk dan matang.
- Angkat bolu dan keluarkan dari Loyang. Tunggu dingin kemudian olesi dengan buttercream lalu gulung dan padatkan.
- Potong bolu gulung kukus sesuai selera, dan bolu pun siap disajikan.
Resep Bolu Gulung Abon
Bosan dengan rasa bolu gulung yang biasanya selalu didominasi rasa manis saja? Anda bisa mencoba membuat kreasi bolu gulung abon. Dengan menggunakan abon sapi atau ayam, dijamin bolu gulung buatan Anda makin mantap. resep bolu gulung abon pun bisa dipraktikkan dengan mudah.
Bahan
- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 200 gram tepung terigu protein tinggi
- 30 gram gula kastor
- 6 gram ragi instan atau ½ bungkus
- 1 sdm susu bubuk full cream
- ¼ sdt bread improver
- 2 butir kuning telur
- 100 ml air es
- 50 gram margarin
- ¼ sdt garam.
Topping
- 2 batang daun bawang
- 1 butir kuning telur
- Wijen sangrai secukupnya.
Filling
- Abon ayam/sapi
- Mayonnaise.
Cara Membuat
- Campur bread improver, ragi instan dan tepung terigu sampai rata.
- Selanjutnya masukkan telur, aduk lagi sampai rata kemudian tambahkan air es sedikit demi sedikit sembari terus diuleni.
- Masukkan margarin dan garam, uleni lagi adonan sampai kalis atau elastis dan ditandai dengan permukaan yang licin serta tidak mudah robek meskipun dibeberkan tipis.
- Tempatkan adonan pada wadah dan tutup menggunakan plastik selama 40 menit. Tujuannya adalah agar adonan mengembang 2 kali lipat.
- Setelah itu kempiskan kembali adonan dan gilas tipis. Bentuk adonan dengan ukuran 30×30 cm.
- Siapkan Loyang yang telah diolesi margarin, kemudian tuang adonan dan tusuk menggunakan garpu di beberapa titik. Tujuannya adalah agar adonan tak mengangkat ketika dipanggang.
- Olesi permukaan adonan dengan kuning telur, taburi dengan daun bawang dan wijen.
- Panggang adonan selama 15 menit dengan oven bersuhu 180 derajat. Pada 3 menit terakhir, nyalakan api atas agar permukaan adonan berwarna kecoklatan.
- Angkat adonan dan balik di atas kertas roti. Olesi kue dengan mayones dan beri taburan abon.
- Setelah itu gulung perlahan sembari agak ditekan agar padat. Potong sesuai selera dan sajikan.
Resep Bolu Gulung Ala Amanda
Siapa sih yang tak tahu brand bolu ternama ini? Dengan cabang yang sudah begitu banyak, bolu Amanda memang terkenal karena rasanya yang lezat dan teksturnya yang lembut. Selain memproduksi brownies, Amanda juga memproduksi bolu gulung. Nah berikut adalah resep bolu gulung ala Amanda.
Bahan
- 75 gram tepung terigu protein sedang
- 180 gram gula halus
- 2 butir telur
- 1 sdm tepung maizena
- 2 sdm coklat bubuk
- 2 sdm susu bubuk rasa coklat
- ¼ sdt garam
- ¼ sdt vanili
- ½ sdt baking powder
- 100 ml minyak goreng.
Cara Membuat
- Campur seluruh bahan kering kecuali gula halus, garam dan vanili. Ayak bahan kering tersebut dan sisihkan sementara.
- Pada wadah lain, mixer gula, garam, vanili dan telur sampai mengembang dan warnanya berubah putih pucat.
- Setelah adonan mengembang, kemudian masukkan adonan kering tadi perlahan sembari terus diaduk menggunakan spatula.
- Siapkan Loyang yang sudah dialasi dengan kertas roti atau diolesi menggunakan margarin. Tuang adnan dan hentakkan perlahan 2 atau 3 kali.
- Jika adonan dituang pada Loyang, kukus selama 15 menit sampai mengembang dan matang sempurna.
Setelah matang, angkat dan balik di kertas roti. Tunggu sampai dingin. - Olesi buttercream pada permukaannya kemudian gulung dengan sedikit ditekan agar tidak mudah terurai lagi.
- Taruh di kulkas 15 menit baru kemudian potong sesuai selera.
Resep Bolu Gulung Black Forest Ricke
Variasi resep lain yang bisa Anda coba adalah bolu gulung black forest ricke. Yang spesial dari resep ini adalah banyaknya bahan filling.
Bahan
- 70 gram pasir halus
- 25 gram terigu
- 20 gram cokelat bubuk
- 5 gram tepung maizena
- 10 gram susu bubuk
- 6 butir kuning telur
- 3 butir putih telur
- 50 gram margarin
- 35 gram mentega
- 1/8 baking powder
- 1 sdm air
- ½ sdm emulsifier.
Bahan Filling
- Whipcream secukupnya
- Buttercream secukupnya
- Coklat batangan secukupnya
- Dark cherry secukupnya.
Cara Membuat
- Panaskan oven dengan suhu 190 derajat celcius.
- Selanjutnya siapkan Loyang yang sudah diolesi margarin dan dialasi kertas roti.
- Campurkan coklat bubuk, susu bubuk, dan tepung terigu, ayak kemudian sisihkan sementara.
- Di wadah lain, campurkan gula, telur, emulsifier dan air kemudian mixer dengan kecepatan tinggi sampai warnanya putih dan teksturnya berjejak.
- Kecilkan kecepatan mixer lalu masukkan adonan kering ke adonan basah sedikit sampai adonan tercampur rata.
- Jika adonan sudah tercampur rata, kemudian tambahkan mentega yang telah dicairkan, aduk rata lagi.
- Tuangkan adonan bolu pada Loyang yang sudah diolesi margarin dan dialasi dengan kertas roti, hentakkan berapa kali agar permukaannya rata dan tak ada gelembung udara di bagian dalam.
- Panggang adonan bolu selama 20 menit sampai adonan mengembang dan tampak kecoklatan.
- Angkat adonan dan diamkan 10 menit sampai dingin. Setelah itu olesi dengan bahan filling seperti strawberry atau dark cherry, Anda juga bisa menggunakan bahan lain.
- Gulung bolu dengan alas kertas roti, pastikan Anda sedikit menekannya agar tidak mudah lepas. Setelah itu bolu bisa dipotong sesuai selera.
Resep Bolu Gulung Green Tea
Siapa nih yang mengaku pecinta matcha? Selain minuman green tea yang sedang booming sekarang ini, Anda juga wajib mencoba olahan green tea satu ini. Yuk simak resep bolu gulung green teanya di bawha ini.
Bahan
- 85 gram tepung terigu
- 100 gram gula pasir
- 15 gram bubuk matcha green tea
- 4 gram tepung maizena
- 4 butir telur
- 1 sdt SP
- 40 gram butter
- 50 gram margarin
- Pewarna makanan hijau.
Cara Membuat
- Panaskan oven dengan suhu 180 derajat celcius.
- Selanjutnya siapkan Loyang yang telah diolesi margarin dan dialasi kertas roti yang telah diolesi margarin juga.
- Langkah berikutnya campurkan tepung maizena, tepung terigu dan bubuk matcha, ayak dan sisihkan.
- Sementara menunggu membuat adonan basah, Anda bisa lelehkan margarin atau butter terlebih dahulu kemudian sisihkan sampai dingin.
- Untuk adonan basahnya, campur telur, SP dan gula. Mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengembang.
- Pelankan kecepatan mixer kemudian masukkan adonan kering tadi sedikit demi sedikit.
- Matikan mixer kemudian masukan ½ sdt pewarna makanan hijau dan masukkan pula margarin leleh yang sudah Anda siapkan. Aduk sampai tercampur rata.
- Jika adonan sudah siap, tuang ke Loyang dan pastikan permukaanya rata.
- Panggang di dalam oven selama 25 menit sampai bolu mengembang dan matang sempurna. Angkat.
- Balik bolu dan alasi dengan kertas roti. Olesi dengan margarin dan beri taburan bubuk matcha atau topping lain sesuai selera.
- Gulung perlahan sembari sedikit ditekan agar bolu merekat sempurna.
- Potong sesuai selera dan sajikan untuk snack.
Resep Bolu Gulung Gula Merah
Bahan yang biasanya digunakan untuk membuat kue klepon dan kue tradisional lain ini juga bisa digunakan untuk membuat bolu gulung lho. Berikut ini adalah resep bolu gulung gula merah.
Bahan
- 70 gram tepung terigu
- 20 gram tepung maizena
- 150 gram gula merah, sisir halus
- 7 butir kuning telur
- 7 butir telur
- 130 gram butter atau margarin, lelehkan
- 1 sdt SP
- 70 gram cokelat masak pekat, lelehkan
- 50 gram kacang tanah, oven kemudian blender kasar
- Selai kacang secukupnya.
Cara Membuat
- Siapkan wadah dan campurkan kuning telur, putih telur, gula merah dan juga emulsifier atau SP. Mixer dengan kecepatan tinggi sampai adonan mengembang sempurna dan berjejak.
- Setelah itu masukkan tepung terigu dan tepung maizena yang sebelumnya sudah diayak terlebih dahulu.
- Masukkan perlahan sambil terus diaduk dengan mixer kecepatan rendah.
- Setelah adonan telur tercampur rata dengan tepung, baru masukkan butter yang sudah dilelehkan tadi, aduk lagi sampai tercampur rata.
- Berikutnya siapkan Loyang dan jangan lupa olesi dengan margarin serta beri alas kertas roti. Tuangkan adonan ke dalam Loyang setinggi ¾ Loyang saja, hentakkan beberapa kali sampai adonan rata.
- Panggang adonan di dalam oven selama 30 menit menggunakan api bawah. Kemudian 5 menit tambahan menggunakan api atas, tujuannya agar kematangan merata dan warna bolu bagian atas kecoklatan.
- Angkat bolu dan diamkan sampai dingin.
- Setelah itu olesi bolu dengan selai kacang sampai rata, gulung dan balut dengan kertas roti.
- Siram dengan coklat pekat yang sudah dilelehkan tadi dna beri taburan kacang tanah yang sudah diblender.
- Potong bolu gulung gula jawa sesuai selera, dan sajikan.
Baca Juga : 4 Resep Kue Bolu beserta Bahan dan Langkah-Langkah Membuatnya
Bagaimana, tertarik mencoba beberapa kreasi resep bolu gulung di atas? Tips penting agar bolu gulung buatan Anda tidak mudah terurai yakni saat menggulungnya sebaiknya sembari sedikit ditekan, namun tidak terlalu keras juga karena bisa merusak tekstur bolunya. Selamat mencoba.