Tempat Wisata di Thailand – Beberapa tahun belakangan ini, Thailand menjadi salah satu negara yang banyak dikunjungi karena destinasi wisatanya. Bahkan, Thailand tidak hanya terkenal di kalangan negara Asia saja, melainkan juga terkenal di kalangan pecinta traveling dunia.
Negara yang memiliki julukan gajah putih ini memiliki tempat wisata yang sudah tidak bisa diragukan lagi. Ada banyak tempat wisata di Thailand yang menjanjikan dan dijamin akan membuat wisata Anda menjadi lebih menyenangkan.
Selain memiliki banyak destinasi wisata, Thailand juga menawarkan wisata kuliner dengan menu sajian yang lezat dan wajib Anda cicipi. Ada banyak sekali kuliner favorit di sana dan bahkan kuliner tersebut sudah terkenal sampai negara lain lho.
Yuk langsung saja atur jadwal keberangkatan Anda dan nikmati berkeliling Thailand. Di sana Anda bisa menyaksikan tempat wisata yang begitu eksotik dan menarik.
Tempat Wisata di Thailand
Apa saja tempat wisata di Thailand yang bisa Anda kunjungi? Yuk langsung saja simak selengkapnya di sini.
Phuket
Phuket adalah salah satu destinasi wisata di Thailand yang paling terkenal dan bahkan sudah dikenal oleh masyarakat luas di Dunia. saat ada wisatawan yang datang ke Thailand, maka lokasi ini adalah lokasi pertama yang wajib untuk dikunjungi.
Untuk Anda yang doyan dengan pantai dan laut, maka Phuket adalah lokasi yang paling tepat untuk berlibur. Phuket sendiri merupakan sebuah pulau yang memiliki pasir yang putih dan bersih di dalamnya. Laut di tempat ini juga sangat tenang dan dijamin akan membuat hati Anda menjadi lebih damai.
Dengan pemandangan yang indah tentunya liburan Anda akan terasa lebih lengkap. Apalagi, di sini Anda bisa menikmati kuliner lezat lho. Nah, untuk menjelajahi pulau ini sampai puas, ada baiknya jika Anda berlibur selama 2 hari di sini.
The Grand Palace
Tempat wisata lain di Thailand yang bisa Anda kunjungi adalah The Grand Palace. Apa itu The Grand Palace? The Grand Palace adalah sebuah bangunan tua bersejarah yang berada di Thailand.
Tempat ini memiliki desain yang sangat unik dan menarik. Bahkan di dalamnya juga terdapat berbagai barang antik peninggalan sejarah yang tidak bisa Anda temukan di tempat lain. di sini Anda akan melihat betapa indahnya sebuah arsitektur tua yang bisa dijadikan tempat keren untuk berfoto.
Wat Arun
Wat Arun juga menjadi salah satu tempat wisata di Thailand yang mengandung nilai sejarah yang tinggi. bangunan ini memiliki beberapa kuli tertua yang berada di Thailand. Hal ini juga yang mengakibatkan nilai seni arsitektur tempat ini begitu kuat.
Tidak hanya arsitekturnya saja yang indah, namun tempat ini juga menyuguhkan pemandangan yang tak kalah indah. Pemandangan indah ini akan semakin indah saat di malam hari. Mengapa, karena dengan jarak yang sangat dekat, Anda bisa melihat indahnya The Grand Palace dari sini. Bahkan Anda juga bisa langsung mengunjunginya dengan cara berjalan kaki.
Sung Noong Nooch
Tempat wisata ini berada di kawasan Pattaya dimana ia merupakan sebuah taman yang sangat indah dan unik untuk dikunjungi. Taman ini sangat indah, saking indahnya tidak hanya wisatawan lokal saja yang datang berkunjung.
Bahkan, taman ini juga dinobatkan sebagai salah satu taman terindah di dunia lho. Di sini Anda akan merasakan hawa yang sejuk dengan pemandangan yang sangat mempesona. Anda juga bisa menikmati berbagai macam fasilitas yang disediakan di di sana.
Di taman ini juga disediakan berbagai fasilitas lain seperti kebun binatang, hotel, kolam renang, pusat oleh-oleh hingga beragam kuliner yang lezat dan tentunya bisa Anda nikmati. Dijamin deh tempat ini tidak akan mengecewakan.
Krabi
Krabi adalah tempat wisata di Thailand yang sangat cocok untuk Anda yang suka dengan destinasi alam seperti laut dan pantai. Krabi sendiri merupakan sebuah pulau yang indah yang sangat memanjakan mata dengan keeksotisan nya.
Tidak hanya itu, di sini Anda juga bisa mengunjungi gugusan pulau-pulau kecil di sekitar Krabi dengan pemandangan yang tak kalah indah dan menyenangkan. Panorama laut di sini membuat hati lebih tenang dana akan membuat liburan Anda terasa sangat berbeda.
Pantai Railay
Masih dengan wisata pantai, Thailand memiliki sebuah pantai yang sangat mempesona dan wajib untuk dikunjungi. Nama pantai ini adalah pantai Railay. Pantai ini menawarkan pantai pasir putih dengan air laut yang benar-benar sangat jernih.
Tidak hanya keindahan pantai saja yang bisa dinikmati. Namun, di tempat ini Anda juga bisa merasakan olahraga pemacu adrenalin panjat tebing lho. Wahhh dengan pemandangan pantai yang indah dan olahraga panjat tebing tentunya akan membuat liburan Anda menjadi lebih sempurna.
Pattaya
Pattaya adalah tempat wisata di Thailand yang indah dan sangat populer. Tempat wisata ini berbentuk panti yang indah. Dan yang lebih menariknya lagi, di sepanjang pantai ini Anda akan menemukan berbagai macam kuliner Khas Thailand dengan rasa yang juara.
Di malam haripun tempat wisata ini ramai dikunjungi pengunjung lho. Sebab, kuliner di tempat ini buka hingga malam. Apalagi dengan harga yang murah membuat siapa saja ingin mencoba kuliner di tempat ini.
Phu Tok
Untuk Anda yang suka dengan keindahan gunung, maka Phu Tok adalah destinasi wisata di Thailand yang paling cocok untuk Anda kunjungi. Di tempat ini Anda akan merasakan nuansa yang sejuk dan indah.
Nah, untuk mencapai ke Phu Tok tentunya dibutuhkan keberanian yang cukup besar. sebab, lokasi ini berada di sisi tebing dengan kemiringan yang cukup terjal. Namun tentunya perjuangan kalian akan terbayar lunas dengan pemandangan alam yang disuguhkan.
Chiang Mai
Untuk Anda yang ingin shopping di Thailand, Chiang Mai ini adalah lokasi yang paling tepat. Di tempat ini Anda bisa menemukan beragam oleh-oleh untuk keluarga di rumah. ada juga berbagai macam kuliner khas Thailand di tempat ini.
Baca juga tempat wisata taman bunga nusantara
dan yang paling menarik adalah saat belanja di sini Anda bisa melakukan tawar menawar lho. Adapun kawasan ini dibuka mulai pukul 5 pagi hingga tengah malam.
Bukankah tempat wisata di Thailand sangat menarik untuk dikunjungi? Tunggu apa lagi? Segera pesan tiketnya dan nikmati liburan berbeda hanya di Thailand.