5 Resep Tahu Gejrot yang Bisa Anda Coba Di Rumah

Resep Tahu Gejrot – Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan budaya kesenian yang khas dan juga kuliner yang juga tak kalah khas. Karena di percaya sebagai penghasil rempah-rempah terbesar di Asia, Indonesia pun memiliki berbagai makanan atau jajanan yang wajib di coba. Salah satu makanan tersebut adalah tahu gejrot.

Tahu gejrot merupakan jajanan khas Indonesia yang di buat dari bahan dasar tahu namun di beri siraman kuah sangat pedas. Makanan ini terkenal dengan sebutan jajanan khas Cirebon, namun saat ini Anda bisa menemuinya dimana saja hingga negara-negara tetangga. Lalu bagaimana sih cara membuat tahu gejrot yang enak itu? SimakĀ  ulasan mengenai beberapa resep tahu gejrot di bawah ini.

Resep Tahu Gejrot Sosis Cabe Hijau

resep tahu gejrot sosis cabe hijau
www.romadecade.org

Resep tahu gejrot yang akan di bahas pertama kali adalah tentang resep tahu gejrot sosis cabe hijau. Sesuai dengan namanya, pada menu kali ini yang di suguhkan tidak hanya tahu dan kuah pedas namun terdapat tambahan bahan seperti sosis. Sosis yang di jadikan sebagai pelengkap nantinya akan di goreng bersama cabe hijau.

Jenis tahu yang di gunakan merupakan salah satu varian tahu yang terkenal di Indonesia yaitu tahu pong. Tahu pong hampir mirip dengan tahu sumedang namun bentuknya lebih menarik dan lebih mengembang. Langsung saja, berikut ini adalah resep tahu gejrot sosis cabe hijau yang bisa Anda buat sendiri di rumah.

Bahan Tahu Gejrot Sosis Cabe Hijau :

Tahu gejrot sosis cabe hijau adalah salah satu varian tahu gejrot yang sangat enak dan wajib hukumnya untuk di coba. Adapun bahan yang di gunakan untuk membuat tahu gejrot sosis cabe hijau adalah sebagai berikut.

  • 8 buah sosis sapi
  • 18 buah tahu pong
  • 2 siung bawang merah
  • 5 buah cabe hijau atau sesuai selera
  • 2 sdm air asam jawa
  • Cuka secukupnya
  • Kecap manis secukupnya
  • Air gula merah secukupnya
  • Air secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Tahu Gejrot Sosis Cabe Hijau :

Membuat tahu gejrot sosis cabe hijau sangatlah mudah. Selain bahan-bahan yang di gunakan mudah di dapatkan di pasar, cara pengolahannya pun sangat sederhana. Nah, berikut ini adalah langkah untuk membuat tahu gejrot sosis cabe hijau.

  • Siapkan bahan-bahan yang sudah di sebutkan di atas
  • Potong tahu pong menjadi beberapa bagian hingga berukuran lebih kecil
  • Potong sosis hingga membentuk bulat memipih
  • Panaskan minyak goreng
  • Masukkan tahu dan sosis secara bergantian ke dalam minyak yang sudah panas
  • Goreng hingga berubah warna dan mengembang
  • Angkat tahu dan sosis apabila sudah matang, tiriskan
  • Siapkan cabe hijau dan bawang merah di atas cobek, ulek hingga sedikit kasar
  • Campurkan air asam jawa, air gula merah, kecap manis, dan cuka lalu didihkan bersamaan
  • Siapkan piring berukuran besar dan letakkan tahu serta sosis yang sudah di tiriskan di atas piring tersebut
  • Siram kuah campuran air asam jawa dan juga cabe hijau di atas tahu dan sosis
  • Tahu gejrot sosis cabe hijau siap di hidangkan

Resep Tahu Gejrot Sederhana Rumahan

resep tahu gejrot sederhana rumahan
jajanpingiran.blogspot.com

Resep tahu gejrot sederhana rumahan adalah salah satu varian resep tahu gejrot yang paling mudah di buat. Bahan yang di gunakan lebih sederhana dan cara pengolahannya pun lebih mudah di bandingkan resep tahu gejrot lainnya.

Jenis tahu yang di gunakan pada resep kali ini adalah tahu sumedang, Anda bisa dengan mudah mendapatkannya di pasar atau tukang sayur keliling setiap hari. Karena terbuat dari bahan dasar tahu sumedang tentu Anda bisa membayangkan bagaimana lezatnya resep tahu gejrot yang satu ini bukan?

Nah, berikut ini adalah penjelasan bahan apa saja yang di perlukan lengkap dengan panduan cara membuat tahu gejrot sederhana rumahan yang enak.

Bahan Resep Tahu Gejrot Sederhana Rumahan :

Untuk alat masak yang perlu di siapkan dalam membuat tahu gejrot sederhana sama seperti alat masak pada umumnya yaitu kompor dan juga wajan untuk menggoreng tahu. Perbedaan tahu gejrot sederhana rumahan dengan resep sebelumnya adalah pada jenis tahu yang di gunakan dan kuah pedas yang di hasilkan.

Berikut ini adalah bahan yang perlu di siapkan untuk membuat tahu gejrot sederhana rumahan yang enak.

  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 bungkus abon cabe
  • 4 sdm air asam jawa
  • 2 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 10 buah tahu sumedang asli
  • 150 ml air gula merah

Cara Membuat Tahu Gejrot Sederhana Rumahan :

Ketika membeli tahu sumedang di pasar, pastikan bahwa tahu tersebut adalah tahu sumedang asli supaya bisa menciptakan rasa gurih dan enak ketika di lidah. Berikut ini adalah panduan untuk membuat tahu gejrot sederhana rumahan yang bisa dengan mudah di lakukan.

  • Siapkan bahan-bahan yang sudah di sebutkan untuk membuta tahu gejrot sederhana rumahan
  • Potong tahu sumedang menjadi empat bagian atau sesuai selera (potong lebih kecil)
  • Panaskan minyak goreng dalam jumlah sedikit banyak karena di gunakan untuk menggoreng tahu
  • Masukkan potongan tahu ke dalam minyak yang sudah panas
  • Goreng tahu hingga berubah kecoklatan dan tiriskan
  • Campurkan bawang merah dan bawang putih ke dalam satu wadah lalu ulek kasar
  • Tambahkan air asam jawa, air gula, dan juga abon cabe ke dalam ulekan
  • Aduk hingga merata dan tambahkan garam secukupnya
  • Letakkan tahu yang sudah di goreng di atas piring yang sudah di siapkan
  • Siramkan kuah pedas yang telah di buat di atas tahu
  • Tahu gejrot siap di nikmati selagi hangat

Resep Tahu Gejrot Khas Cirebon

resep tahu gejrot khas cirebon
penulisduniainternet.blogspot.com

Jenis tahu gejrot yang paling enak dan paling di rekomendasikan untuk di coba adalah tahu gejrot khas Cirebon. Ya, tahu gejrot memang di kenal dengan jajanan khas Cirebon sehingga pembuatan paling enak adalah berasal dari daerah asalnya.

Adapun cara pembuatan tahu gejrot khas Cirebon sangat sederhana dan membutuhkan bahan-bahan yang juga sederhana. Langsung saja simak penjelasan resepnya di bawah ini.

Bahan Tahu Gejrot Khas Cirebon :

Untuk menghasilkan rasa yang enak, tentunya Anda harus menggunakan bahan masakan berkualitas dan juga higienis. Bahan-bahan yang di perlukan untuk membuat tahu gejrot khas Cirebon adalah sebagai berikut.

  • Minyak goreng secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Gula merah secukupnya
  • Air secukupnya
  • 7 buah tahu gembos tanpa rasa berukuran sedang
  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 6 buah cabe rawit merah atau sesuai selera
  • 1 sdt kecap asing
  • 1 sdm kecap manis (bisa juga menggunakan varian kecap pedas manis)
  • 2 sdm asam jawa atau bisa di ganti dengan cuka

Cara Membuat Tahu Gejrot Khas Cirebon :

Tahu gejrot khas Cirebon dibuat dengan beberapa langkah yang pas dan khusus. Tidak hanya memperhatikan bahan yang di gunakan, cara pengolahannya pun harus sesuai dengan step-step warisan nenek moyang. Langsung saja, berikut ini adalah panduan langkah untuk membuat tahu gejrot khas Cirebon yang bisa Anda coba di rumah.

  • Siapkan alat penggoreng dan panaskan sebentar
  • Masukkan minyak goreng secukupnya untuk dan tunggu hingga panas
  • Masukkan potongan tahu gembos yang sudah di siapkan hingga berubah warna menjadi sedikit kecoklatan lalu tiriskan
  • Campurkan asam jawa, air, kecap manis, dan kecap asin ke dalam panci lalu rebus hingga mendidih
  • Ulek kasar bumbu-bumbu seperti cabe rawit merah, bawang merah, dan bawang putih hingga tercampur menjadi satu
  • Siapkan wadah piring berukuran sedang dan letakkan tahu-tahu yang sudah matang di atas piring
  • Tambahkan kuah bumbu yang sudah di buat dengan cara menyiramkannya di atas tahu
  • Tahu gejrot khas Cirebon bisa di nikmati selagi hangat

Resep Tahu Gejrot Spesial Terenak

resep tahu gejrot spesial terenak
www.spesialresep.com

Tidak hanya resep tahu gejrot khas Cirebon yang harus di coba di rumah, berikut ini juga akan di jelaskan mengenai resep tahu gejrot spesial terenak yang bisa Anda buat dengan mudah. Adapun bahan dan cara pembuatan tahu gejrot spesial adalah seperti pada penjelasan di bawah ini.

Bahan Tahu Gejrot Spesial Terenak :

Untuk membuat tahu gejrot spesial terenak tentunya harus di buat dari bahan-bahan yang berkualitas. Yang membedakan tahu gejrot spesial dengan tahu gejrot lainnya adalah dalam penyajian. Untuk yang pertama, berikut ini adalah bahan-bahan yang harus di siapkan dalam membuat tahu gejrot spesial terenak.

  • Garam secukupnya
  • Lada putih secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 17 buah tahu biasa (berwarna putih)
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 5 buah cabe rawit merah atau sesuai selera
  • 4 sdm kecap manis
  • 1 sdm gula merah
  • 1 sdm air asam jawa
  • Air matang secukupnya

Cara Membuat Tahu Gejrot Spesial Terenak :

Selain memiliki perbedaan pada bahan tahu yang di gunakan, pembuatan tahu gejrot spesial terenak juga terlihat dalam cara penyajian serta pengolahannya. Nah, berikut ini adalah cara membuat tahu gejrot spesial terenak yang harus di lakukan.

  • Iris tipis bawang merah dan juga bawang putih yang sudah di siapkan
  • Panaskan minyak goreng ke dalam wajan
  • Potong tahu putih menjadi empat bagian atau sesuai selera hingga berbentuk sedikit lebih kecil
  • Beri sedikit taburan garam dan juga lada di atas tahu yang akan di goreng untuk menambah rasa gurih
  • Goreng tahu dengan api kecil hingga seluruh tahu berubah warna menjadi sedikit kecoklatan
  • Tiriskan tahu yang sudah matang
  • Goreng bawang merah dan juga bawang putih dengan api besar
  • Haluskan bumbu bawang merah dan bawang putih hingga tercampur keduanya
  • Tambahkan cabe rawit untuk di haluskan juga
  • Tambahkan air asam jawa ke dalam bumbu ulek
  • Masukkan gula merah dan juga kecap asin ke dalam bumbu
  • Tambahkan garam dan gula sesuai selera lalu aduk hingga merata
  • Setelah di campur menjadi satu, didihkan adonan kuah tersebut
  • Siram kuah yang sudah mendidih di atas tahu yang sudah di siapkan di atas piring
  • Taburkan bawang goreng untuk mempercantik tampilan

Resep Tahu Gejrot Khas Bandung

resep tahu gejrot khas bandung
soloevent.id

Tidak hanya terkenal di Cirebon, tahu gejrot juga terkenal di kota Bandung. Berbeda dengan tahu gejrot khas Cirebon, pada tahu gejrot khas Bandung ini rasa campuran manis dan pedas berkumpul menjadi satu. Untuk membuatnya di rumah, berikut ini adalah penjelasan mengenai bahan dan cara membuat tahu gejrot khas Bandung.

Bahan Tahu Gejrot Khas Bandung :

Bahan yang di gunakan untuk membuat tahu gejrot khas Bandung bahan-bahan pilihan. Karena berada dalam satu kawasan yang sama, jenis tahu yang di gunakan untuk membuat tahu gejrot khas Bandung adalah tahu sumedang, yaitu tahu yang memiliki rasa gurih. Kuah pedanya yang khas mampu memikat lidah seluruh masyarakat Indonesia yang pernah mencicipinya.

Langsung saja, berikut ini adalah bahan-bahan yang di perlukan untuk memuat tahu gejrot khas Bandung.

  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 20 buah tahu sumedang atau sesuai selera
  • 4 sdm air asam jawa
  • 1 sdt gula jawa
  • 1 gelas air belimbing
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 buah cabe merah atau sesuai selera
  • 6 buah cabe rawit atau sesuai selera

Cara Membuat tahu Gejrot Khas Bandung :

Seperti yang sudah di sebutkan sebelumnya, perbedaan resep tahu gejrot khas Bandung dengan tahu gejrot lainnya ada pada rasa yang di hasilkan. Pada tahu gejrot khas Bandung menggunakan bahan tambahan seperti air belimbing sebagai pengganti cuka atau asam jawa sehingga rasa yang di hasilkan lebih menggugah selera.

Untuk cara pengolahan dari tahu gejrot khas Bandung sendiri adalah seperti pada penjelasan di bawah ini.

  • Masukkan air dan sedikit garam ke dalam wadah kosong yang berukuran cukup besar
  • Rendam tahu sumedang ke dalam wadah tersebut kurang lebih hingga 30 menit
  • Tiriskan tahu yang sudah di rendam dan potong hingga menjadi lebih kecil
  • Panaskan minyak goreng di atas wajan dengan api sedang
  • Masukkan tahu yang sudah di potong tersebut hingga berubah warna menjadi sedikit kecoklatan lalu tiriskan
  • Masukkan air belimbing, asam jawa, dan gula jawa ke dalam panci
  • Aduk dan panaskan hingga mendidih
  • Setelah kuah mendingin, campukan kuah tersebut di atas tahu yang sudah di tiriskan.
  • Agar lebih mudah, Anda bisa menggoreng tahu terlebih dahulu lalu mengguntingnya apabila sudah dingin.

Tahu gejrot merupakan jenis jajanan pinggiran yang sangat terkenal di seluruh Indonesia. Saat ini Anda tidak hanya bisa mendapatinya di Bandung dan Cirebon saja, namun hampir di seluruh kawasan bahkan di negara tetangga juga banyak yang menjual jajanan enak yang satu ini.

Baca juga resep perkedel

Lalu bagaimana dengan masyarakat yang ingin mencicipi tahu gejrot namun tidak suka dengan rasa pedas? Tenang saja, Anda tetap bisa menikmati keenakan rasa dari tahu gejrot sesuai dengan step dan bahan seperti yang telah di jelaskan namun hilangkan bagian memasukkan cabe supaya rasa yang di hasilkan tidak pedas.

Jadi, resep mana yang akan Anda coba di rumah?

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.