Anda Penggemar Anjing Siberian Husky ? Inilah Tips Terlengkap Cara Pemeliharaannya

Anjing siberian husky – Memiliki hewan peliharaan akan membuat Anda menjadi lebih gembira, terhindar dari stress dan juga bisa dijadikan sebagai bisnis yang menghasilkan pundi-pundi uang bagi Anda.

Binatang peliharaan juga dapat menjadi teman di kala Anda merasa kesepian di rumah, apalagi jika Anda sudah memelihara dalam waktu yang lama dan tentunya memberi kasih sayang penuh terhadap binatang tersebut. Maka, bisa dipastikan binatang peliharaan Anda juga akan menyayangi Anda sebagai pemiliknya serta akan menuruti perintah yang Anda instruksikan.

Dari sekian banyak hewan, anjing termasuk anjing Siberian Husky merupakan salah satu hewan yang banyak diminati para pecinta binatang untuk dijadikan peliharaan, karena Anjing memiliki tingkat kecerdasan yang baik dan akan sangat setia kepada  pemiliknya. Kendati demikian, harga hewan peliharaan ini pun cukup tinggi dan tentunya dalam pemeliharaan memiliki trik khusus.

Salah satu jenis Anjing yang banyak dicari adalah anjing Siberian Husky, anjing jenis ini selain cerdas juga juga memiliki fisik yang sangat menggemaskan dengan tubuh yang besar, tegap dan menawan. Ketika Anda melihatnya pasti Anda akan langsung merasa gemas dan jatuh cinta dengan hewan ini.

Agar Anda dapat mengenali lebih jelas mengenai anjing Siberian Husky, mari simak beberapa ciri-cirinya.

  1. Memiliki ukuran tubuh yang sedang tapi cenderung besar (hampir sama dengan serigala)
  2. Tubuh diselimuti dengan bulu yang tebal dan memiliki beberapa macam berwarna
  3. Lama hidupnya berkisar antara 12 sampai 15 tahun
  4. Tinggi anjing jantan maupun betina dapat mencapai 50-60cm
  5. Berat badan anjing Siberian Husky betina sekitar 16 hingga 20 cm, sedangkan anjing jantan dapat mencapai 20-30cm
  6. Anjing jenis ini memiliki sifat yang ramah, jinak, lembut, sangat bersahabat, serta pandai dan siaga.

Siberian Husky adalah salah satu anjing dengan tingkah yang aktif dan cenderung tidak dapat diam. Apabila Anda gemar berolahraga seperti jogging ataupun lari, maka anjing jenis ini adalah partner yang sangat tepat untuk dijadikan teman berlari karena Siberian Husky sangat menyukai aktivitas yang berkaitan dengan fisik semacam itu.

Seperti ciri yang sudah disebutkan di atas, anjing Siberian Husky memiliki tubuh besar yang diselimuti dengan bulu yang tebal, maka tidak disarankan untuk tinggal di daerah yang memiliki iklim tropis yang berudara panas.

Namun, apabila Anda tetap menginginkan untuk memelihara anjing ini di daerah tropis, lebih baik diberi tempat tinggal yang sudah memiliki fasilitas pendingin udara agar hewan kesayangan Anda tetap merasa aman dan nyaman, serta akan betah tinggal bersama Anda.

Saat Anda berpikiran untuk memiliki hewan peliharaan ini, Anda juga perlu menentukan variasi dari jenis anjing ini. Karena ternyata, Siberian Husky memiliki beberapa variasi yang bisa Anda amati berdasarkan warna bulunya diantaranya putih, hitam, belang-belang, cokelat, abu dan agak kemerahan.

Berdasarkan warna bulu inilah yang menentukan harga jual anjing ini. Mayoritas pecinta hewan memilih warna abu-abu sebagai kegemarannya. Warna bulunya pun banyak macamnya tergantung hasil dari persilangan antar anjing ras.

Makanan Untuk Siberian Husky

makanan untuk siberian husky
unsplash.com

Salah satu hal yang terpenting dalam pemeliharaan hewan adalah bagaimana Anda dalam memberikan pakan, apakah sudah baik atau justru masih sembarangan. Karena sejatinya ketika Anda sudah memutuskan untuk memelihara hewan, berarti Anda sudah siap pula untuk memenuhi semua kebutuhannya, termasuk dalam hal makanan.

Anjing Siberian Husky sama dengan anjing-anjing lain yaitu hewan pemakan daging atau karnivora. Para anjing ini sangat menyukai daging meskipun disajikan dalam berbagai macam bentuk. Artinya, Anda dapat memberikan daging itu baik mentah ataupun matang, karena keduanya pun pasti akan tetap dilahap oleh anjing ini.

Perawatan antara anak anjing dan anjing dewasa tentunya berbeda, salah satunya dalam hal memberi makan. Ketika Siberian Husky dewasa makan 2 kali dalam sehari, maka berbeda dengan Siberian Husky anak-anak yang harus diberi makan sesering mungkin paling tidak 3x sehari selama usia tiga bulan pertama.

Selebihnya, Anda bisa menguranginya menjadi dua kali sehari seperti Siberian Husky dewasa lainnya. Karena makan terlalu sering juga kurang baik bagi kesehatannya. Apalagi jika sampai salah makanan maka bisa-bisa menyebabkan bulunya rontok.

Khusus untuk Siberian husky, Anda harus menyiapkan pula makanan dengan kandungan vitamin E yang tinggi. Hal ini berkaitan dengan bulu yang lebat yang dimiliki Siberian Husky agar tetap lebat, kuat serta tidak mudah rontok.  Anda juga bisa meminimalisir kerontokan dengan mengurangi makanan yang memiliki kadar garam tinggi.

Kebersihan Kandang Siberian Husky

kebersihan kandang husky
unsplash.com

Apabila untuk urusan makanan dan nutrisi sudah tercukupi dengan baik, tips selanjutnya dalam memelihara anjing Siberian Husky adalah memberikan tempat tinggal yang layak serta nyaman. Hal utama yang harus diperhatikan adalah mengenai kebersihannya.

Siberian Husky tentu akan merasa nyaman dan betah apabila tempat tinggalnya bersih terawat, ini juga bisa mencegah agar Siberian Husky tidak keluar-keluar kandang terus menerus.

Anda harus rutin membersihkan kandang Siberian Husky paling tidak sekali dalam 2 hari. Jangan lupa, ketika membersihkan kandang gunakan pula sabun cuci agar kuman dan bakteri hilang dari kandang. Agar Anda tidak merasa kewalahan dalam membersihkan kandang, apalagi masalah kotoran, solusi terbaiknya yaitu ajari Siberian Husky tentang toilet training.

Agar menambah kenyamanan kandang Siberian Husky, Anda bisa menghiasnya dengan aksesoris yang tidak terlalu berlebihan, tetapi dapat menambah keindahan serta kenyamanan.

Misalnya Anda menyediakan kasur agar Siberian Husky semakin nyenyak dalam beristirahat. Kasur tersebut juga harus rajin dibersihkan, untuk mempermudah pilihlah bahan yang tidak mudah menyerap kotoran maupun air, sehingga Anda dalam membersihkannya menjadi lebih mudah.

Kesehatan Siberian Husky

kesehatan siberian husky
Pexels.com

selain beberapa perawatan yang sudah dijelaskan di atas seperti makanan, nutrisi, ataupun fasilitas, ada lagi perawatan anjing Siberian Husky yang tidak kalah penting untuk Anda perhatikan dan praktikkan, antara lain sebagai berikut.

  • Vaksin

Pemberian vaksin ini dapat Anda lakukan sejak di usia dini, agar mencegah dari berbagai serangan penyakit, penting pula untuk membersihkan kutu yang ada pada bulu Siberian Husky

  • Vitamin

Vitamin sangatlah penting bagi kesehatan Siberian Husky, maka dari itu sering-seringlah konsultasi dengan dokter hewan, atau Anda juga bisa langsung membawanya kesana agar dokter dapat memeriksa, apakah ada yang harus segera ditangani dengan medis ataupun tidak.

  • Mandi

Memandikan hewan peliharaan termasuk salah satu dalam menjaga kebersihan, yaitu agar tubuhnya tetap bersih dan tidak ada kutu di dalam bulunya. Intensitas dalam memandikan Siberian Husky cukup satu bulan sekali atau dua kali.

Oleh sebab itu, Anda bisa membawanya ke salon hewan, atau jika kurang yakin atas kebersihannya Anda juga bisa memandikannya sendiri dirumah.

Yang terpenting harus dilakukan jika Anda memandikannya sendiri adalah gunakan sampo yang memang khusus untuk hewan, agar rambut Siberian Husky tidak rontok, bersihkan bagian kukunya, gunakanlah air dingin dan mengalir.

Setelah selesai, keringkan bulu Siberian Husky dengan handuk hingga kering ataupun Anda bisa gunakan bantuan hair dryer, dan kemudian sisirlah rambutnya dengan rapi.

  • Potong Kuku

anjing Siberian Husky adalah jenis anjing yang hiperaktif sehingga tidak bisa diam, apalagi seperti penjelasan diatas bahwa anjing jenis ini sangat suka terhadap aktivitas fisik. Maka bagian tubuh yang sangat perlu Anda perhatikan kebersihannya adalah bagian kuku.

Agar tidak menjadi sarang penyakit dan kuman, maka rajin-rajinlah Anda membersihkan kuku serta memotongnya agar hewan kesayangan Anda tetap terlihat cantik bersih.

  • Periksa Organ Mata

Berdasarkan pengalaman, anjing jenis ini sering sekali terkena masalah mata seperti katarak, distrofi kornea, dan atrofi retina. Oleh karena itu, Anda dapat mencegahnya dengan cara memeriksakan matanya ke dokter sejak dini, sehingga apabila ada masalah bisa langsung tertangani dengan baik.

Perkembang Biakan Siberian Husky

perkembang biakan siberian husky
unsplash.com

Dalam memelihara hewan, sudah tentu Anda mengharapkan hewan kesayangan Anda berkembang biak, sehingga jumlahnya nanti akan bertambah banyak. Nah, agar Anda mendapatkan keturunan Siberian Husky seperti yang diinginkan, anda bisa melakukan beberapa cara.

Salah satunya mengawinkan Siberian Husky dengan jenis anjing lain, tujuannya adalah supaya kekurangan Siberian Husky tertutupi oleh dominannya anjing tersebut. Maka disini dibutuhkan adanya campur tangan manusia.

Sebelum memulainya, pastikan hewan kesayangan Anda memenuhi beberapa ketentuan berikut.

  • Siap Untuk Kawin

Agar usaha Anda tidak sia-sia, pastikan dari awal bahwa anjing Siberian Husky memang sudah benar-benar siap untuk dikawinkan. Kesiapan tersebut bisa Anda lihat berdasarkan usia. Bagi Siberian Husky jantan berada di usia satu setengah tahun, sedangkan untuk Siberian Betina ada pada usia sekitar delapan belas bulan.

  • Riwayat Kesehatan

Hal ini tidak kalah penting untuk anda perhatikan karena ini menyangkut kesehatan. Sebelum Anda mengawinkan Siberian Husky dengan anjing lain pastikan keduanya tidak memiliki riwayat penyakit seperti jantung, ginjal, pendengaran dan masih banyak lagi.

Sebelum dilakukan perkawinan silang, Siberian Husky disarankan menjalankan beberapa pemeriksaan berikut.

  1. Pemeriksaan fungsi pinggul atau displasia, karena apabila setelah diperiksa dan hasilnya menunjukkan bahwa anjing Siberian Husky mengidap displasia pinggul, maka proses perkawinan tidak akan dilakukan.
  2. Selain pemeriksaan fungsi pinggul, pemeriksaan indera pendengaran juga tidak kalah penting. Tujuannya agar mengetahui di dalam telinga Siberian Husky apakah ada aktivitas elektrik atau tidak. Jika hasilnya menunjukkan tidak ada aktivitas maka perkawinan dibatalkan, untuk menghindari turunnya gen tuli ke anaknya nanti.
  3. Pemeriksaan Penyakit Bruselosis

Penyakit ini sangat erat kaitannya dengan kemandulan dan kematian. Bruselosis merupakan penyakit menular yang proses penularannya melalui hubungan senggama dan antar cairan tubuh.

  • Pemeriksaan Organ Jantung

Jantung adalah organ vital yang harus diketahui kesehatannya. Apabila hewan peliharaan Anda mengalami gangguan jantung maka sebaiknya tidak dikawinkan terlebih dahulu karena akan berdampak buruk bagi anjing tersebut.

Salah satu hal yang harus Anda lakukan adalah memeriksakannya ke dokter hewan, agar segera dilakukan penanganan medis. Selain dari riwayat kesehatan, Anda juga bisa melihat garis keturunannya di Stamboom.

Apabila dari tahap-tahap diatas dapat dilalui dengan baik, maka diperbolehkan untuk melakukan perkawinan, baik dengan memanfaatkan jasa penyewaan ataupun bantuan dari saudara. Bingung cara mengawinkannya?

  1. Pertama, bantulah anjing betina untuk naik ke panggung yang telah disiapkan sebelumnya
  2. Kedua, sebaiknya Anda ikat mulut anjing betina tersebut agar nantinya tidak bisa menyerang ataupun menggigit
  3. Ketiga, karena lubang rahim yang berada di anjing betina ada dua, maka Anda hanya perlu membantu agar testis dari si anjing jantan masuk ke dalamlubang rahim
  4. Keempat, saat keduanya sudah saling tindih yaitu tubuh jantan berada diatas tubuh betina, selanjutnya tahan hingga kedua anjing tidak banyak bergerak karena jika sudah demikian testis dari anjing jantan akan menjadi besar dan menutup lubang rahim anjing Siberian Husky.
  5. Kelima, angkat kaki bagian belakang siberian betina tujuannya agar sperma tidak sampai keluar.

Saat proses perkawinan berhasil dan kemudian mendapatkan anak, maka Anda harus merawatnya dengan baik. Proses perawatan anjing dewasa dengan anjing yang masih bayi atau baru lahir, tentunya memiliki perbedaan walaupun tidak begitu signifikan. Bagaimanakah perawatan anjing siberian yang masih kecil? Ini dia tipsnya.

Menyikat Bulu Siberian Husky

menyikat bulu siberian husky
pixabay.com

Kebersihan hewan peliharaan memang penting, namun bagi anak anjing Siberian Husky sebaiknya jangan dimandikan terlebih dahulu, Anda hanya perlu membersihkan bulunya dengan menggunakan sikat bulu yang lembut.

Anda tidak usah khawatir akan bau yang mungkin saja muncul ketika anak Siberian Husky tidak dimandikan. Karena faktanya anjing Siberian Husky memiliki badan yang tidak mudah bau. Selain itu, anjing ini juga sangat pandai karena mampu membersihkan tubuhnya sendiri ketika merasa ada sedikit kotoran yang menempel.

Bagi Anda penggemar anjing Siberian Husky, mungkin penjelasan diatas akan cukup membantu Anda dalam proses perawatan dan pemeliharaan. Anda jadi lebih mengetahui mana yang seharusnya dan mana yang tidak seharusnya untuk dilakukan demi kebaikan hewan kesayangan Anda ini.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.