Contoh surat pembaca – Di era yang semakin modern dimana teknologi sangat berkembang dengan pesat membuat penggunakan surat mulai jarang untuk digunakan. Hal inilah yang menjadi salah satu alasan contoh surat pembaca mulai banyak dicari orang.
Tahukah Anda jika surat pembaca itu berbeda dengan surat pada umumnya. Lantas, apa itu yang dimaksud dengan surat pembaca? Surat pembaca adalah sebuah surat yang ditujukan kepada perorangan.jenis surat ini biasanya diperuntukkan lebih untuk khalayak ramai.
Biasanya, jenis surat yang satu ini kerap dijadikan sebagai salah satu cara untuk menyampaikan pesan dalam bentuk pujian, saran, kritik, ataupun informasi yang lainnya. Setelah itu, isis dari surat akan diterbitkan oleh media cetak atau media online bahkan ada juga yang ada di dinding majalah atau tempat umum lainnya.
Nah, untuk Anda para generasi muda yang sudah jarang menemukan surat pembaca, kali ini akan disuguhkan beberapa contoh surat pembaca yang akan sangat membantu. Mau tahu seperti apa contoh surat ini? yuk langsung saja simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.
Surat Pembaca yang Berisi Informasi
Jenis surat yang satu ini biasanya ditujukan untuk pihak sekolah baik itu kepala sekolah, guru, karyawan, ataupun murid di sekolah tersebut. Informasi yang disampaikan juga biasanya adalah informasi penting yang bersifat umum. Mau tahu seperti apa contoh surat ini, Anda bisa menyimaknya di sini.
Contoh Surat Pembaca Pemberian Informasi Kepada Pihak Sekolah
Kepada Yth.
Bapak/ Ibu Kepala Sekolah SMK Negeri 3 Wonosobo
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Selaku OSIS yang ada di SMK Negeri 3 Wonosobo, kamu bermaksud untuk menyampaikan sebuah tawaran yang diberikan oleh toko buku yang sedang mengadakan promosi besar-besaran atas dibukanya cabang yang baru.
Dalam hal ini, toko tersebut bermaksud untuk menawarkan siswa/siswi SMK Negeri 3 Wonosobo terutama kelas XII yang sebentar lagi akan menempuh ujian yang mana setiap siswa akan mendapatkan sekotak pensil 2B secara gratis.
Berkaitan dengan hal tersebut, kami selaku OSIS meminta jawaban dari Bapak agar dapat segera memutuskan jawabannya secepatnya. Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Ketua OSIS SMK Negeri 3 Wonosobo
Agil Setiawan
Surat Pembaca Tentang Kekecewaan
Surat pembaca tidak hanya berisikan informasi saja, namun banyak surat pembaca yang berisi ungkapan kekecewaan yang dibuat oleh orang kepada pihak Universitas. Hanya saja, dalam proses pembuatan surat ini sangat tidak diperbolehkan menulisnya hanya berdasarkan opini saja.
Harus ada bukti yang nyata dan berisikan tentang fakta agar surat ini tidak menimbulkan masalah. Adapun contoh surat pembaca tentang ungkapan kekecewaan terhadap universitas adalah sebagai berikut :
Contoh Surat Pembaca Ungkapan Kekecewaan Terhadap Universitas
Kepada Yth.
Kepala Jurusan Program Studi Bahasa Arab
Universitas Andalan Bersama
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Selaku pemilik usaha minuman, saya merasa sangat kecewa kepada panitia pentas Seni di Universitas Andalan Bersama yang dilaksanakan pada tanggal 4 September 2019. Dalam hal ini saya menyetujui proposal sponsor yang diberikan oleh pihak panitia Anggota Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Andalan Bersama.
Dalam proposal tersebut tertera dengan jelas bahwa saya diberikan penawaran untuk menyiapkan minuman sebanyak 1000 (seribu) buah dengan harga yang sangat murah. Kemudian pihak penyelenggara juga berjanji akan memasang banner yang berisikan nama usaha saya pada panggung acara.
Namun faktanya, yang terjadi tidaklah demikian. Pada hari H sesuai dengan yang disampaikan oleh karyawan saya bahwa tidak ada banner yang berisikan nama usaha saya seperti yang tertera dalam proposal.
Pada saat pihak saya meminta kejelasan tentang hal ini pada pihak penyelenggara, mereka hanya memberikan alasan yang tidak masuk akal. Mulai dari banner akan dipasang nanti, namun hingga akhir acara tetap saja banner tidak dipasang.
Ada juga pihak penyelenggara yang memberikan alasan bahwa tidak ada perintah yang menyatakan bahwa harus memasang banner tersebut. Oleh sebab itu, saya meminta kerjasama dari Kepala Jurusan untuk bertanggung jawab atas kejadian ini.
Jika memang dibutuhkan kedatangan saya ke Universitas, maka saya tidak akan keberatan dan siap bertemu dengan panitia dan pihak yang bertanggung jawab.
Demikian surat ini saya sampaikan sebagai bentuk kekecewaan saya. Besar harapan saya agar surat ini bisa mendapatkan tanggapan secepatnya guna menyelesaikan masalah dengan baik. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Hormat saya,
Sarah Pramono
Surat Pembaca yang Berisi Pujian
Selain berisi tentang hal yang berupa kekecewaan, surat pembaca juga dapat berisi tentang pujian yang ditunjukkan atau disampaikan kepada pihak lain. Biasanya surat pembaca seperti ini merupakan balasan ekspresi kebahagiaan atau ucapan terima kasih kepada pihak yang diberi surat pembaca ini.
Contoh surat pembaca yang berisi pujian kepada pihak sekolah
Kepada Yth.
Kepala Sekolah SMP Negeri 33 Jayakarta
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Selamat kami ucapkan atas terpilihnya bapak sebagai kepala sekolah yang baru. Jujur, selama dua bulan kepemimpinan bapak terdapat banyak sekali perubahan yang dialami oleh anak-anak. Secara pribadi, saya sangat senang dengan peraturan baru yang telah bapak terapkan di sekolah kami.
Yaitu sebuah peraturan yang mewajibkan anak untuk membaca Al-Qur’an setiap pagi selama 15 menit. Tidak hanya itu saja, peraturan lain yang mewajibkan semua anak yang beragama islam untuk melaksanakan ibadah Shalat Dhuha juga sangat bagus.
Tidak hanya itu saja, kepuasan dan kesenangan saya juga memuncak ketika bapak menetapkan peraturan untuk wajib mengunjungi perpustakaan untuk membaca minimal seminggu sekali.
Dengan ketiga peraturan tersebut, ternyata memberikan dampak positif kepada anak-anak. Sehingga sekolah ini tidak hanya mengajarkan tentang ilmu dunia saja, namun juga perintah untuk ibadah sebagai bekal ilmu akhirat kelak.
Semoga program yang bapak buat ini bisa berlangsung terus menerus. Tidak hanya itu, kami juga menunggu kebijakan baak lainnya yang dapat memajukan sekolah kami. Demikian surat ini kami buat, sekali lagi kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya. Semoga bapak selalu diberikan kesehatan.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Hormat saya,
Orang Tua Siswa
Surat Pembaca yang Berisi Saran
Surat pembaca yang berisi saran biasanya digunakan untuk menciptakan perubahan yang bersifat lebih membangun. Saran juga dapat berisi tentang masukan yang diberikan kepada pihak yang dituju agar bisa lebih baik lagi.
Surat pembaca saran sendiri bisa dibuat oleh siswa atau wali murid untuk memberikan sesuatu yang baru dan berbau positif pada pihak sekolah. Biasanya, hal ini akan dilakukan pada momen perayaan ulang tahun sekolah.
Nah, untuk Anda yang berencana untuk memberikan saran dengan menggunakan surat pembaca, berikut ini adalah contohnya :
Contoh surat pembaca yang berisi saran
Kepada Yth,
Kepala Sekolah SMP Al Amin
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Tak terasa tinggal waktu dua bulan lagi SMP Al Amin akan mengadakan ulang tahun sekolah yang ke 40. Menurut saya, pada perayaan ulang tahun yang kali ini sekolah perlu merayakan ulang tahun dengan cara yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.
Sebab, beberapa tahun belakangan, acara ulang tahun sekolahku hanya diisi dengan pentas seni dan musik saja. saya memiliki sebuah saran agar sekolah juga melakukan acara amal dan sosial ke tempat-tempat yang membutuhkan seperti panti asuhan.
Cara ini jauh lebih baik dan sekaligus mengajarkan kepada siswa agar selalu mengingat bahwa mereka lebih beruntung dibandingkan yang tinggal di panti asuhan. Nah, mengingat di sekolah ini terdapat 660 siswa yang terbagi atas 15 kelas, oleh sebab itu ada baiknya jika acara dilakukan di beberapa panti asuhan sekaligus.
Dalam acara ini, para siswa diajak untuk menyumbang dan berbagi saja, namun juga mengadakan acara makan bersama dan hiburan untuk anak-anak disana. Tak lupa untuk melakukan doa bersama demi kebaikan dan kemajuan sekolah.
Demikian saran yang bisa saya sampaikan semoga dapat dipertimbangkan. Atas waktu yang diberikan, saya ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Hormat saya,
Ketua OSIS
Surat Pembaca Pemberitahuan
Surat pembaca ini ditunjukkan untuk memberikan pemberitahuan atau pengumuman agar setiap yang membacanya dapat melaksanakan atau mematuhi isi kandungan dari surat pembaca tersebut. Selain ditunjukkan kepada personal atau perorangan, dapat juga ditunjukkan untuk lembaga atau organisasi masyarakat.
Pada contoh kali ini penulis akan memberikan contoh surat pembaca yang ditunjukan untuk pimpinan sekolah agar dapat ikut serta membantu menjaga kebersihan lingkungannya. Lebih spesifik lagi adalah masalah kebersihan toilet.
Contoh surat pembaca pemberitahuan
Kepada Yth.
Kepala SMP Bhakti Husada
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Sebelumnya, kami meminta maaf atas surat ini, namun hal ini karena banyak siswa-siswi yang mengeluh dengan keadaan toilet yang ada di SMP Bhakti Husada ini. ada banyak toilet yang ada di sekolah ini, namun banyak diantara mereka yang tidak terjaga kebersihannya.
Misalnya saja munculnya bau yang tidak sedap, kran tidak mengalir, ventilasi udara yang minim, sehingga tidak adanya sabun membuat toilet sangat kotor dan tidak nyaman untuk digunakan.
Terkadang pula ditemukan ember dan gayung yang pecah sehingga banyak siswa siswi yang kewalahan saat akan mengambil air. Hal inilah yang membuat kami selaku siswa mengeluh.
Menurut kami, sudah saatnya sekolah melakukan perbaikan toilet agar kelancaran dan kenyamanan kegiatan belajar bisa berjalan dengan damai dan nyaman. Jika perlu, di setiap toilet juga ditambahkan tempat untuk mencuci tangan, sehingga akan membuat toilet lebih bersih dan bebas dari kuman.
Demikian kritik dan saran yang kami sampaikan, semoga barap berkenan untuk mempertimbangan hal tersebut. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Hormat Kami
Siswa SMP Bhakti Husada
Ada banyak sekali contoh surat pembaca yang ada di dunia ini, surat ini sebenarnya adalah surat yang berasal dari publik dan ditujukan kepada pihak tertentu. Surat ini juga bersisi banyak hal, mulai dari ucapan terima kasih, pujian, kritik, saran, hingga ketidakpuasan.
Baca Juga : 13+ Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah, Kuliah, Kerja, Kegiatan dsb+
Penulisan surat biasanya disesuaikan dengan kebutuhan penulis. Adapun bahasa yang digunakan juga bahasa yang formal dan sopan tanpa menyinggung dan mengancam. Sebab, surat ini adalah surat umum yang ditujukan kepada pihak khusus. semoga informasi seputar contoh surat pembaca bisa menambah wawasan Anda.