Budaya Indonesia yang Menarik dan Mendunia beserta Penjelasannya

Budaya indonesia – Membicarakan soal Negara tercinta kita ini, Indonesia, sudah tentu tidak akan ada habisnya. Indonesia memang dikenal sebagai Negara berkepulauan yang kaya akan keragaman. Baik itu dari ragam budayanya, agama, etnis, suku, bahasa hingga adat istiadat nya.

Bahkan masih banyak keragaman lainnya yang tidak terhitung. Indonesia yang merupakan Negara kepulauan pun membentuk banyak keragaman, terutama budaya dari wilayah satu ke wilayah lainnya. Kebudayaan Indonesia yang beragam inilah yang kemudian menarik banyak perhatian Dunia.

Tak jarang, wisatawan asing dari manca negara berbondong-bondong ke Indonesia sekadar ingin menikmati dan mempelajari beragam kebudayaan lokal. Ragam budaya Indonesia yang kaya merupakan salah satu warisan para leluhur bangsa.

Dan sudah menjadi tugas kita, untuk senantiasa menjaga serta melestarikannya. Kaya akan raga budaya, Indonesia menjadi salah satu tujuan utama para warga negara asing (WNA) untuk belajar budaya. Bukankah hal ini menjadikan prestasi tersendiri untuk kita warga Indonesia.

Budaya Indonesia, hingga saat ini seakan tidak pernah pudar pesonanya. Budaya Indonesia selalu menjadi magnet tersendiri untuk menarik minat WNA untuk datang dan mempelajarinya. Apalagi beberapa kebudayaan Indonesia telah tercatat dan diakui oleh UNESCO. Nah, untuk lebih jelasnya lagi, yuk simak penjelasannya berikut ini:

Seni Wayang Kulit

seni wayang kulit
Seni Wayang Kulit

Budaya Indonesia pertama yang go internasional dan telah diakui oleh UNESCO sebagai warisan dunia adalah seni wayang kulit. Seni wayang kulit memiliki daya tarik sendiri bagi sebagian besar turis yang datang ke Indonesia.

Seni wayang kulit merupakan budaya leluhur asli Indonesia, khususnya Jawa. Seni wayang kulit umumnya dimainkan oleh dalang, penyanyi atau sinden dan pengiring musik gamelan. Wayang merupakan seni pertunjukan yang banyak disukai oleh masyarakat hingga saat ini.

Dalam perkembangannya, dulu, seni wayang kulit digunakan sebagai media dakwah oleh Walisongo dengan cerita-cerita bernilai Islam. Umumnya bercerita tokoh-tokoh kesatria yang mengajarkan nilai-nilai kehidupan seperti Ramayana, Punokawan dan Mahabharata.

Seni Musik Gamelan

seni musik gamelan
blogkulo.com

Berikutnya ada seni musik Gamelan yang juga mendunia. Seni musik gamelan pun saat ini merupakan salah satu budaya Indonesia yang banyak dipelajari oleh WNA.

Gamelan sendiri andalah kumpulan dari beberapa instrumen musik tradisional khas Indonesia. Umumnya digunakan sebagai pengiring seni pertunjukan tradisional seperti wayang, ritual adat, tari adat dan sebagainya. Gamelan aslinya berasal dari wilayah Jawa, tepatnya dari Jawa Tengah.

Biasanya satu set gamelan terdiri dari gambang, gong, saron, angklung, kendang, bonang, demung, kenong dan kethuk, rebab, slenthem serta siter.

Kesemua alat tradisional ini kemudian menciptakan harmonisasi musik yang khas. Itulah mengapa banyak WNA rela jauh-jauh datang hanya sekadar mempelajari musik tradisional ini.

Seni Tari Saman Aceh

seni tari saman aceh
Seni Tari Saman Aceh

Tak jauh-jauh dari budaya kesenian Indonesia, berikutnya yang mendunia dan mendapat cukup banyak sorotan dari media internasional adalah seni tari Saman dari Nangro Aceh Darussalam.

Sama halnya dengan budaya Indonesia lainnya, UNESCO mencatat tari saman Aceh sebagai salah satu warisan Dunia. Tari saman sendiri memiliki nama asli surang-saring-linggang yang berasal dari bahasa Suku Gayo. Adapun syair yang digunakan adalah perpaduan dari bahasa Gayo dan Arab.

Menurut cerita yang berkembang, dikenal sebagai tari Saman karena saat pertama kali dibentuk oleh Syekh Saman dari Suku Gayo. Untuk mengenang pendirinya, itulah mengapa disebut sebagai tari Saman. 

Lagu Rasa Sayange dan Jali-jali

lagu rasa sayange dan jali jali
www.romadecade.org

Indonesia memang merupakan salah satu Negara kepulauan yang sangat kaya akan keragaman budayannya. Selain seni pertunjukan, musik juga seni tari, Indonesia juga memiliki beberpa lagu daerah asli yang tercatat sebagai warisan dunia di UNESCO.

Siapa sih yang tidak bangga akan prestasi ini. Kita sebagai warga negara Indonesia tercinta ini tentu sangat bangga. Beberapa lagu daerah di antaranya yang terkenal di kancah Internasional adalah lagu Rasa Sayange dan Jali-jali.

Sayang, sempat beberapa waktu lalu kita hampir saja kecolongan karena lagu ini diklaim dan diakui oleh negara tetangga loh. Lagu Rasa Sayange sendiri merupakan lagu daerah asal Maluku yang merupakan ungkapan rasa sayang antara masyarakat Maluku.

Sedangkan lagu Jali-jali merupakan lagu tradisional dari suku Betawi. Jali-jali sempat fenomenal kala masa kolonial di Indonesia. Umumnya dipertujukkan ketika aristokrat Belanda membuat acara-acara tertentu.

Nah, maka dari itu patut berbanggalah kita sebagai warga negara Indonesia dengan ikut serta melestarikan serta menjaganya. Jangan sampai warisan leluhur hilang atau bahkan diambil alih pihak lain yang tidak bertanggung jawab. 

Batik Indonesia

batik indonesia
Batik Indonesia

Salah satu budaya Indonesia yang begitu menarik perhatian masyarakat Dunia adalah batik. Batik saat ini, merupakan salah satu produk Indonesia yang sudah mendunia. Tak jarang, tokoh-tokoh terkenal Dunia, baik itu artis luar negeri hingga tokoh penting lainnya memakai busana dengan motif batik untuk acara-acara ternama.

Batik juga salah satu yang telah diakui sebagai salah satu warisan Dunia oleh UNESCO. Di Indonesia sendiri, batik memiliki ciri khasnya masing-masing yang sesuai dengan beberapa wilayah di Indonesia. Jenisnya pun beragam, terdiri dari dua jenis yakni batik tulis dan batik cetak.

Hingga saat ini batik sendiri dibuat khusus dengan alat yang bernama canting dan malam sebagai bahan tulisnya. Kendati begitu, dengan berkembangnya teknologi beberapa pengrajin batin juga beralih pada mesin cetak.

Alat Musik Angklung

alat musik angklung
blogkulo.com

Angklung merupakan salah satu instrumen musik tradisional Indonesia yang dimainkan dengan cara digoyangkan. Permainan dari beberapa Angklung akan menciptakan suara khas serta harmonisasi musik yang indah.

Suara yang dihasilkan pun berbeda-beda tergantung setiap ukuran masing-masing. Angklung yang berbahan dasar bambu merupakan alat tradisional khas Jawa Barat. Dan lagi-lagi patut untuk dibanggakan, Angklung juga menempati daftar warisan budaya Dunia yang diakui UNESCO.

Baca Juga: Pengertian Kebudayaan

Setiap kali ada pertunjukan Angklung tentu antusiasme WNA yang bertandang ke Indonesia sangat tinggi. Bahkan beberapa diantaranya ikut mempelajarinya.

Senjata Tradisional Keris

senjata tradisional keris
Senjata Tradisional Keris

Lagi-lagi budaya Indonesia yang terdaftar sebagai warisan dunia yang diakui oleh UNESCO adalah senjata keris. Senjata keris sendiri tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Namun, asal muasal sebenarnya berasal dari wilayah Jawa. Keris dulunya dikenal sebagai senjata tikam yang digunakan sebagai duel peperangan di Jawa. 

Saat ini senjata keris pun beralih fungsi dari senjata perang menjadi sekadar alat kolektor dan aksesoris. Umumnya keris sebagai aksesoris digunakan sebagai pelengkap busana pernikahan atau manten  khas Jawa. Keris ini berupa alat tikam yang terbuat dari campuran baja, besi, dan meteor yang dibentuk meruncing di ujungnya.

Keris Jawa biasanya terdiri dari 2 jenis yaitu keris lurus dan keris luk. Paling banyak dijumpai adalah keris luk yang memiliki bentuk berliuk-liuk yang semakin runcing ke  ujungnya. Keris saat ini pun menjadi barang kuno antik yang banyak di buruk para kolektor sejarah maupun seni.

Keris pun banyak macam dan motifnya, tergantung dari mana keris itu dibuat. Seorang pembuat keris umumnya mendapat julukan sebagai empu.

Taman Nasional Komodo NTT

taman nasional komodo ntt
komodoopentrip.com

Dan yang terakhir adalah Taman Nasional Komodo di Nusa Tenggara Timur. Selain tercatat sebagai warisan dunia yang diakui UNESCO, komodo merupakan salah satu yang terdaftar sebagai 7 keajaiban Dunia. Komodo merupakan reptil purbakala yang hingga saat ini masih hidup di Indonesia.

Diketahui bahwa, Komodo telah hidup dari jutaan tahun yang lalu sehingga saat ini masuk ke dalam daftar hewan yang dilindungi. Komodo memiliki kemiripan dengan reptil lainnya seperti kadal dan biawak. Bedanya, komodo memiliki ukuran yang lebih besar dibanding lainnya.

Komodo juga merupakan hewan buas pemangsa mamalia besar seperti rusa dan kerbau. Air liur dari komodo terkenal sebagai racun yang mematikan. Kendati begitu, tetap saja Komodo merupakan warisan Indonesia yang patut untuk kita jaga.

Taman Nasional Komodo NTT sendiri merupakan wujud apresiasi yang dibangun oleh UNESCO.  Itulah beberapa diantara keragaman budaya Indonesia yang dapat disebutkan.

 

Meskipun begitu keragaman Indonesia masih banyak, bahkan beberapa diantaranya juga telah tercatat di UNESCO sebagai warisan Dunia yang patut dibanggakan dan dilestarikan. Beberapa tambahannya adalah seni pertunjukan Reog dan Taman Nasional Ujung Kulon yang merupakan habitat Badak bercula satu di Banten.

Siapa lagi yang akan menjaga serta melestarikan Indonesia jika bukan kita. Cintai Indonesia, mari kita menjaganya bersama!

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.